Langsung ke konten utama

Akibat Perubahan Permukaan Bumi, Inilah 5 Kemunculan Pulau Baru di Dunia

Akibat Perubahan Permukaan Bumi, Inilah 5 Kemunculan Pulau Baru di DuniaHot Thread

WELCOME TO YUKEPO OFFICIAL THREAD
emoticon-Ultah emoticon-Ultah emoticon-Ultah 

Akibat Perubahan Permukaan Bumi, Inilah 5 Kemunculan Pulau Baru di Dunia


Tanpa kita sadari, permukaan bumi terus mengalami perubahan dari waktu ke waktu. Perubahan tersebut dapat terjadi akibat pergeseran lempeng tektonik, perubahan iklim, dan sebagainya. Salah satu perubahan yang terjadi di permukaan bumi adalah munculnya pulau baru yang umumnya terjadi di lepas pantai suatu negara sehingga diklaim sebagai bagian dari negara tersebut. Nah, di mana aja ya kemunculan pulau baru ini? Yuk, kepoin!

Spoiler for Nishinoshima, Jepang
Akibat Perubahan Permukaan Bumi, Inilah 5 Kemunculan Pulau Baru di Dunia

Empat tahun yang lalu sebuah letusan gunung berapi terjadi di Samudera Pasifik yang melahirkan sebuah pulau kecil di lepas pantai Jepang. Pulau kecil kecil itu pertama kali muncul pada bulan November 2013 di samping pulau Nishinoshima dan terus tumbuh sampai keduanya bergabung menjadi satu. Seperti yang dilansir dari Japan Today, pada tahun 2015 seorang penjaga pantai Jepang mengungkapkan bahwa pulau vulkanik tersebut telah tumbuh sampai 12 kali ukuran awalnya. Pada waktu itu, Nishinoshima yang baru ditemukan berukuran 1,8 kilometer dari timur ke barat dan sekitar 1,9 kilometer dari utara ke selatan dan tingginya lebih dari 91 meter.


Spoiler for Yaya Island, Rusia
Akibat Perubahan Permukaan Bumi, Inilah 5 Kemunculan Pulau Baru di Dunia

Yaya adalah pulau kecil berpasir yang terletak di perairan beku Laut Laptev di Rusia. Ukurannya sekitar 369 meter dan lebar 124 meter. Pulau baru itu ditemukan pada 2013 setelah sebuah helikopter terbang melintasi daratan tersebut. Setahun kemudian, kapal penelitian Admiral Vladimirsky menjelajahi pulau tersebut dan secara resmi mengkonfirmasi keberadaannya. Pengeboran menunjukkan bahwa pulau tersebut sebagian besar terdiri dari pasir. Meski berukuran kecil, para ilmuwan mengatakan bahwa pulau ini kemungkinan akan tetap ada selama bertahun-tahun lamanya.


Spoiler for Zalzala Koh, Pakistan
Akibat Perubahan Permukaan Bumi, Inilah 5 Kemunculan Pulau Baru di Dunia

Pada tahun 2013, sebuah gambar satelit menunjukkan adanya pulau misterius yang muncul dari laut. Pulau tersebut bernama Zalzala Koh, muncul setelah gempa berkekuatan 7,8 SR yang melanda 231 kilometer di tenggara Dalbandin, provinsi Baluchistan yang rawan gempa Pakistan. Pulau ini telah menjadi daya tarik bagi wisatawan dan penduduk lokal yang mengunjungi daerah tersebut meskipun ada gas beracun yang mudah terbakar yang terpancar dari celahnya. Permukaannya tertutup oleh makhluk laut seperti ikan mati serta campuran lumpur, pasir, dan batu.


Spoiler for Bird Island, Jerman
Akibat Perubahan Permukaan Bumi, Inilah 5 Kemunculan Pulau Baru di Dunia

Sebuah pulau seukuran 25 lapangan sepak bola tampak tidak jauh dari pantai Jerman pada tahun 2013. Pulau ini terdiri dari gumuk pasir lalu berangsur-angsur muncul dari perairan Laut Utara selama beberapa tahun. Terletak 24 kilometer di lepas pantai Schleswig-Holstein di Jerman dekat Wattenmeer, sebuah taman nasional laut. Dinamai Bird Island karena banyak burung-burung laut yang beristirahat, bersarang atau makan di atas bukit pasir setinggi 4,8 meter.


Spoiler for Jadid Island and Sholan Island, Yaman
Akibat Perubahan Permukaan Bumi, Inilah 5 Kemunculan Pulau Baru di Dunia

Pulau-pulau yang dijuluki Sholan dan Jadid ini lahir di Kepulauan Zubair antara Afrika dan Semenanjung Arab pada tahun 2011 dan 2013. Seperti yang dilansir dari Daily Mail, para ilmuwan mengklaim bahwa aktivitas tektonik yang membentuk pulau-pulau ini dapat menunjukkan zona aktif vulkanik yang sebelumnya tidak dikenali di wilayah ini. Di bawah Laut Merah ada celah besar di kerak bumi, di mana lempeng tektonik Afrika dan Arab bergerak terpisah dengan kecepatan sekitar 0,4 inci per tahun.

Kemunculan pulau baru dapat menjadi potensi wisata yang tentu baru pula bagi negara tersebut. Tinggal bagaimana pemerintahnya dapat mengelolanya dengan baik. Semoga pulau-pulau tersebut bisa bermanfaat dan terus ada ya!


Yukepo

Rate, comment, cendol appreciated emoticon-I Love Indonesia emoticon-I Love Indonesia 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Keuntungan dan kerugian menggunakan MCN

KEUNTUNGAN BERGABUNG MCN pada dasarnya dalam mengembangkan sebuah channel youtube milik kita tidak ada cara khusus untuk bisa terkenal secara instan dan cepat,dalam membangun sebuah channel diperlukan kesabaran dan kreatifitas,namun dalam perkembangan MCN sendiri,saat ini banyak youtuber Indonesia maupun luar yang ikut dalam program MCN,dengan mempertimbangkan manfaaat dan keutungan bergabung dengan MCN antara lain,lebih kebal terhadap banned youtube,lebih kebal dengan masalah hak cipta,walaupun terdapat sengketa terkait masalah hak cipta MCN kita nanti akan membantu untuk memenangkan sengketa tersebut,tapi bukan berarti kita bisa reupload video seenaknya, walaupun bergabung dengan MCN tetap dilarang untuk menggunakan trik tersebut,dan satu hal yang pasti adalah system pembayarn yang lebih simpel dan cepat. Lebih cepat disini karena kita tidak harus memiliki akun adsense,tidak perlu menunggu PIN google yang tak kunjung datang,dan yang paling menyenangkan ketika payout kita tidak

Pertanyaan sekitar puasa Daud

Q & A PUASA DAUD 1. Apa itu puasa Daud dan bagaimana cara melakukan puasa Daud? Cara melakukan puasa Daud sama persis seperti Anda menjalankan puasa Ramadhan hanya niatnya saja yang berbeda dengan cara sehari berpuasa dan sehari tidak. One day on, one day off. Niat Puasa Nabi Daud dalam bahasa Arab: نَوَيْتُ صَوْمَ دَاوُدَ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى  NAWAITU SHAUMA DAAWUDA SUNNATAN LILLAAHI TA'ALAA  Arti Bahasa Indonesianya:  Saya niat puasa daud, sunnah karena Allah Ta'ala Anda boleh meniatkannya dalam bahasa Indonesia atau Arab. 2. Mas Dian kalau puasa Daud Senin Rabu Jumat saja apakah bisa? Aturan puasa Daud sangat jelas yaitu sehari puasa sehari tidak tapi kalau untuk tahap latihan sih tidak masalah, nanti kalau kuat harus dawam/rutin/ konsisten sehari puasa sehari tidak. Namun boleh berhenti lalu melanjutkan kembali karena nilai puasa ini hanyalah sunnah bukan wajib. Namun afdhol jika rutin menjalankannya sepanjang tahun. “Tidak ada puasa yang lebih afdhol dari puasa

Foto-foto Hiroo Onoda, Prajurit Yang Menolak Untuk Menyerah, 1974

Page 1 of 8 1 2 › » jakeluhrs Kaskus Addict  17-07-2017 14:25 #1 Foto-foto Hiroo Onoda, Prajurit Yang Menolak Untuk Menyerah, 1974 Letnan Hiroo Onoda, dengan pedang di tangan, berjalan keluar dari hutan di Pulau Lubang setelah bergerilya selama hampir 29 tahun lamanya. 11 Maret 1974 Letnan Hiroo Onoda adalah salah satu orang yang paling terkenal di Jepang, seorang prajurit yang terus bersembunyi di Pasifik Selatan selama beberapa tahun setelah Perang Dunia II berakhir. Seorang perwira intelijen, Onoda telah berada di Lubang sejak tahun 1944, beberapa bulan sebelum Amerika menyerang dan merebut kembali Filipina. Instruksi terakhir yang dia terima dari atasan langsungnya memerintahkannya untuk mundur ke pedalaman pulau yang kecil sampai Tentara Kekaisaran Jepang akhirnya kembali. "Anda benar-benar dilarang mati dengan tangan Anda sendiri", dia diberi tahu oleh atasannya. "Mungkin diperlukan waktu tiga tahun, mungkin dibutuhkan lima, tapi apa p